SEMARANG - Inilah salah satu kegiatan yang dilakukan oleh para Babinsa Koramil 15/Bergas bersama sejumlah Siswa SMP PGRI 1 Karangjati, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang pada saat membuat mural dengan memanfaatkan dinding tembok yang berada dipinggir jalan sebagai media untuk melukis.Jumat(08/04)
Lukisan Mural tersebut mengambil tema tentang Nasionalisme dengan dominasi motif merah putih serta background burung Garuda Pancasila untuk menyambut pencanangan Desa Karangjati sebagai kampung Pancasila, yang akan segera dicanangkan.
Selain Lukisan Mural yang dikerjakan oleh para Babinsa serta pemuda desa setempat, kegiatan kerja bakti serta sosialisasi tentang pencanangan kampung Pancasila terus digencarkan oleh Danramil 15/Bergas bersama para Babinsa di desa binaan masing-masing.
Baca juga:
20 Bintara Otsus Papua Purna Tugas di Brebes
|
Sosialisasi salam Pancasila juga disampaikan disetiap saat dan pada setiap event di wilayah Kecamatan Bergas.
“Kami mempersiapkan lukisan Mural ini dengan memanfaatkan dinding tembok yang berada di sepanjang jalan agar terlihat lebih semarak, ”ujar Kapten Chk Hardjito
“Selain itu, kegiatan pembersihan lingkungan juga kami lakukan dan termasuk sosialisasi salam Pancasila kepada masyarakat serta kepada anak sekolah, ” terangnya.
Danramil berharap dengan kegiatan tersebut dapat menyemarakkan pencanangan kampung Pancasila di Desa Karangjati Kecamatan Bergas ini.
“Harapan saya ya bukan cuma tampilan saja, namun substansi kegiatan pencanangan kampung Pancasila nantinya agar bisa sukses sehingga nilai-nilai luhur Pancasila bisa mengurat dan mengakar kuat dalam kehidupan masyarakat, ”tandas Danramil.
Editor :Yudha/Pendim0714